PEMBERITAHUAN TERKAIT NOMOR ADMINISTRASI LPPM

  • Category: Pengumuman
  • Published on Thursday, 24 April 2025 06:53
  • Written by rio
  • Hits: 16

Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakaatuh

Diberitahukan kepada Bapak dan Ibu sekalian
Bahwa nomor Admin LPPM telah diganti dengan nomor dibawah ini

+62 851-1751-3399 (Admin Untag)

Demikian pemberitahuan dari kami
Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih

Wassalamualaikum warrahmatullahi wabarakaatuh

BIMBINGAN TEKNIS DPRD KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA

  • Category: Pengumuman
  • Published on Thursday, 24 April 2025 03:06
  • Written by rio
  • Hits: 14

 

BIMTEK DPRD KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA
BERSAMA LPPM UNTAG SAMARINDA

 

WhatsApp Image 2025 04 23 at 16.09.43 1WhatsApp Image 2025 04 23 at 16.09.45WhatsApp Image 2025 04 23 at 16.09.43

       Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara telah sukses menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) dengan tema "Peran dan Sinergitas DPRD Dengan Pemerintah Daerah Dalam Pengawasan Dan Perencanaan Pembangunan Daerah". Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 18 hingga 20 April 2025 di Hotel Astara, Balikpapan ini menghadirkan dua narasumber kompeten dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman (FEB Unmul), yaitu Dr. J. Kuleh, S.E, M.Si., QSEP dan Dr. Muhammad Ikbal, S.E., MSA., CSRA.CIAS. Pelaksanaan Bimtek ini difasilitasi oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Samarinda yang dikepalai oleh Dr. Andi Indrawati, S.E., M.M., Ak.

"Workshop Penyusunan Proposal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Kemdikbudristek 2025".

  • Category: Pengumuman
  • Published on Monday, 17 March 2025 01:53
  • Written by rio
  • Hits: 47

WhatsApp Image 2025 03 17 at 09.44.05WhatsApp Image 2025 03 17 at 09.44.52WhatsApp Image 2025 03 17 at 09.44.53

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Samarinda sukses menyelenggarakan "Workshop Penyusunan Proposal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Kemdikbudristek 2025". Acara yang berlangsung selama dua hari, 11-12 Maret 2025, ini diikuti oleh peserta dari berbagai universitas, baik dari dalam maupun luar pulau.

Workshop yang diadakan secara daring melalui platform Zoom ini menghadirkan dua narasumber ahli, yaitu Dr. Achmad Yanu Alif Fianto, S.T., MBA, Kepala Pusat Penelitian LPPM Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, dan Eko April Ariyanto, S.Psi., M.Psi, Kepala Pusat PKM LPPM Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Para peserta mendapatkan materi dan pelatihan intensif mengenai penyusunan proposal penelitian dan PKM yang berkualitas dan sesuai dengan standar Kemdikbudristek. Acara yang berlangsung dari pukul 13.00 hingga 16.00 WITA ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas proposal penelitian dan PKM dari UNTAG Samarinda serta universitas lainnya.